Senin, 25 November 2013

ETIKA UTILITARIANISME DALAM BISNIS

Utilitarianisme pertama kali dikembangkan oleh Jeremy bentham ( 1748 – 1842 )
Persoalan yang dihadapi bentham dan orang orang sezamannya adalah bagaimana menilai baik buruknya suatu kebijaksanaan social politik, ekonomi dan legal secara moral. Singkatnya bagaimana menilai sebuah kebijaksanaan public, yaitu kebijaksanaan yang mempunyai dampak bagi kepentingan banyak orang secara moral. Apa criteria dan dasar objektif yang dapat dijadikan pegangan untuk menilai baik buruknya suatu kebijaksanaan public.

Secara lebih konkret, dalam kerangka etika utilitarianisme kita dapat merumuskan tiga criteria objektif yang dapat dasar objektif sekaligus norma untuk menilai suatu kebijaksanaan dan tindakan. Criteria pertama adalah manfaat, yaitu bahwa kebijaksanaan atau tindakan itu mendatangkan manfaat atau kegunaan tertentu. Jadi kebiasaan atau tindakan yang baik adalah yang menghasilkan hal baik. Sebaliknya kebijaksanaan atau tindakan yang tidak baik adalah yang mendatangkan kerugian tertentu.

Criteria kedua adalah manfaat terbesar yaitu bahwa kebijaksanaan atau tindakan itu mendatangkan manfaat terbesar dibandingkan dengan tindakan yang lainnya.

Criteria ketiga menyangkut pertanyaan mengenai manfaat terbesar untuk siapa. Untuk saya atau kelompokku, atau juga untuk semua orang yang terkait, terpengaruh dan terkena kebijaksanaan atau tindakan yang akan saya ambil. Dengan demikian, criteria yang sekaligus menjadi pegangan objektif etika utilitarianisme adalah : manfaat terbesar bagi sebanyak orang mungkin.

Nilai positif etika utilitarianisme

• Pertama, Rasionalitas : Utilitarianisme tidak menerima saja norma moral yang ada. Ia mempertanyakan dan ini mengandaikan peran rasio. Utilitarianisme ini bersifat rasional karena ia mempertanyakan suatu tindkan apakah berguna atau tidak. Dalam kasus seks pra nikah tadi, utilitarianisme mempertanyakan sebab-sebab seks pra nikah dilarang.

• Kedua, utilitarianisme sangat menghargai kebebasan setiap pelaku moral
• Ketiga, Universalitas : semboyan yang terkenal dari utilitarianisme adalah sesuatu itu dianggap baik kalau dia memberi kegunaan yang besar bagi banyak orang. Hal ini sering dipakai dalam politik dan negara.


Sampai sekarang nilai etika utilitarianisme mempunyai daya tarik sendiri, yang bahkan melebihi daya tarik deontologist. Yang paling mencolok etika utilitarianisme tidak memaksakan sesuatu yang asing pada kita. Etika ini justru mensistemasikan dan memformulasikan secara jelas apa yang menurut para penganutnya dilakukan oleh kita dalam kehidupan sehari hari. Bahwa sesungguhnya dalam kehidupan kita, dimana kita selalu dihadapkan pada berbagai alternative dan dilemma moral, kita hamper selalu menggunakan pertimbangan – pertimbangan tersebut di atas.

Utilitarianisme sebagai proses dan sebagai standar penilaian

• Pertama, etika utilitarianisme digunakan sebagai proses untuk mengambil keputusan, kebijaksanaan atau untuk bertindak
• Kedua, etika utilitarianisme sebagai standar penilaian bagi tindakan atau kebijaksanaan yang telah dilakukan.

Analisis keuntungan dan kerugian
• Dalam etika utilitarianisme, manfaat dan kerugian selalu dikaitkan dengan semua orang yang terkait, sehingga analisis keuntungan dan kerugian tidak lagi semata mata tertuju langsung pada keuntungan perusahaan.

Analisis keuntungan dan kerugian dalam kerangka etika bisnis.

• Pertama, keuntungan dan kerugian, cost dan benefit yang dianalisis tidak dipusatkan pada keuntungan dan kerugian perusahaan
• Kedua, analisis keuntungan dan kerugian tidak ditempatkan dalam kerangka uang.
• Ketiga, analisis keuntungan dan kerugian untuk jangka panjang.

Langkah konkret yang perlu diambil dalam membuat kebijaksanaan bisnis, berkaitan dengan analisis keuntungan dan kerugian.

• Mengumpulkan dan mempertimbangkan alternative kebijaksanaan dan kegiatan bisnis sebanyak banyaknya.
• Seluruh alternative pilihan dalam analisis keuntungan dan kerugian, dinilai berdasarkan keuntungan yang menyangkut aspek aspek moral.
• Analisis neraca keuntungan dan kerugian perlu dipertimbangkan dalam kerangka jangka panjang.

Dua macam teori utilitarianisme
1. Utilitarianisme Tindakan.
Suatu tindakan itu dianggap baik kalau tindakan itu membawa akibat yang menguntungkan.
2. Utilitarianisme Peraturan.
Teori ini merupakan perbaikan dari utilitarianisme tindakan. Sesuatu itu dipandang baik kalau ia berguna dan tidak melanggar peraturan yang ada.

Kelemahan Etika Utilitarianisme

• Pertama, manfaat merupakan konsep yg begitu luas shg dalam kenyataan praktis akan menimbulkan kesulitan yg tidak sedikit.
• Kedua, etika utilitarianisme tidak pernah menganggap serius nilai suatu tindakan pd dirinya sendiri dan hanya memperhatikan nilai suatu tindakan sejauh berkaitan dg akibatnya.
• Ketiga, etika utilitarianisme tidak pernah menganggap serius kemauan baik seseorang
• Keempat, variabel yg dinilai tidak semuanya dpt dikualifikasi.
• Kelima, seandainya ketiga kriteria dari etika utilitarianisme saling bertentangan, maka akan ada kesulitan dlam menentukan proiritas di antara ketiganya
• Keenam, etika utilitarianisme membenarkan hak kelompok minoritas tertentu dikorbankan demi kepentingan mayoritas.

contoh perusahaan yang menerapkan etika utilitarianisme

PT Freeport Indonesia (PTFI) merupakan perusahaan afiliasi dari Freeport-McMoRan Copper & Gold Inc.. PTFI menambang, memproses dan melakukan eksplorasi terhadap bijih yang mengandung tembaga, emas dan perak. Beroperasi di daerah dataran tinggi di Kabupaten Mimika Provinsi Papua, Indonesia. Kami memasarkan konsentrat yang mengandung tembaga, emas dan perak ke seluruh penjuru dunia.
PT Freeport Indonesia merupakan jenis perusahaan multinasional (MNC),yaitu perusahaan internasional atau transnasional yang berkantor pusat di satu negara tetapi kantor cabang di berbagai negara maju dan berkembang..

http://id.scribd.com/doc/18575776/ETIKA-BISNIS
http://www.radarjogja.co.id/ruang-publik/10-opini/22973-menyoal-etika-bisnis-freeport.html

Kasus Kejahatan Etika Bisnis

Manipulasi laporan keuangan PT KAI Dalam kasus tersebut, terdeteksi adanya kecurangan dalam penyajian laporan keuangan. Ini merupakan suatu bentuk penipuan yang dapat menyesatkan investor dan stakeholder lainnya. Kasus ini juga berkaitan dengan masalah pelanggaran kode etik profesi akuntansi.
Skandal Enron, Worldcom dan perusahaan-perusahaan besar di AS Worldcom terlibat rekayasa laporan keuangan milyaran dollar AS. Dalam pembukuannya Worldcom mengumumkan laba sebesar USD 3,8 milyar antara Januari 2001 dan Maret
2002. Hal itu bisa terjadi karena rekayasa akuntansi. Penipuan ini telah menenggelamkan kepercayaan investor terhadap korporasi AS dan menyebabkan harga saham dunia menurun serentak di akhir Juni 2002. Dalam perkembangannya, Scott Sullifan (CFO) dituduh telah melakukan tindakan kriminal di bidang keuangan dengan kemungkinan hukuman 10 tahun penjara. Pada saat itu, para investor memilih untuk menghentikan atau mengurangi aktivitasnya di bursa saham.
Kasus Tylenol Johnson & Johnson Kasus penarikan Tylenol oleh Johnson & Johnson dapat dilihat sebagai bagian dari etika perusahaan yang menjunjung tinggi keselamatan konsumen di atas segalanga, termasuk keuntungan perusahaan. Johnson & Johnson segera mengambil tindakan intuk mengatasi masalahnya. Dengan bertindak cepat dan melindungi kepentingan konsumennya, berarti perusahaan telah menjaga trustnya.
Kasus obat anti nyamuk Hit Pada kasus Hit, meskipun perusahaan telah meminta maaf dan berjanji untuk menarik produknya, ada kesan permintaan maaf itu klise. Penarikan produk yang kandungannya bisa menyebabkan kanker tersebut terkesan tidak sungguh-sungguh dilakukan. Produk berbahaya itu masih beredar di pasaran.
Kasus Baterai laptop Dell Dell akhirnya memutuskan untuk menarik dan mengganti baterai laptop yang bermasalah dengan biaya USD 4,1 juta. Adanya video clip yang menggambarkan bagaimana sebuah note book Dell meledak yang telah beredar di internet membuat perusahaan harus bergerak cepat mengatasi masalah tersebut.
Dari ketiga kasus di atas, Hit merupakan contoh yang kurang baik dalam menangani masalahnya. Paradigma yang benar yaitu seharusnya perusahaan memperhatikan adanya hubungan sinergi antara etika dan laba. Di era kompetisi yang ketat ini, reputasi baik merupakan sebuah competitive advantage yang harus dipertahankan. Dalam jangka panjang, apabila perusahaan meletakkan keselamatan konsumen di atas kepentingan perusahaan maka akan berbuah keuntungan yang lebih besar bagi perusahaan.
Dugaan penggelapan pajak IM3 diduga melakukan penggelapan pajak dengan cara memanipulasi Surat Pemberitahuan Masa Pajak Pertambahan Nilai ( SPT Masa PPN) ke kantor pajak untuk tahun buku Desember 2001 dan Desember 2002. Jika pajak masukan lebih besar dari pajak keluaran, dapat direstitusi atau ditarik kembali. Karena itu, IM3 melakukan restitusi sebesar Rp 65,7 miliar. 750 penanam modal asing (PMA) terindikasi tidak membayar pajak dengan cara melaporkan rugi selama lima tahun terakhir secara berturut-turut. Dalam kasus ini terungkap bahwa pihak manajemen berkonspirasi dengan para pejabat tinggi negara dan otoritas terkait dalam melakukan penipuan akuntansi. Manajemen juga melakukan konspirasi dengan auditor dari kantor akuntan publik dalam melakukan manipulasi laba yang menguntungkan dirinya dan korporasi, sehingga merugikan banyak pihak dan pemerintah. Kemungkinan telah terjadi mekanisme penyuapan (bribery) dalam kasus tersebut. Pihak pemerintah dan DPR perlu segera membentuk tim auditor independen yang kompeten dan kredibel untuk melakukan audit investigatif atau audit forensik untuk membedah laporan keuangan dari 750 PMA yang tidak membayar pajak. Korporasi multinasional yang secara sengaja terbukti tidak memenuhi kewajiban ekonomi, hukum, dan sosialnya bisa dicabut izin operasinya dan dilarang beroperasi di negara berkembang.
Etika terhadap komunitas masyarakat Tindakan Kejahatan Korporasi PT. Lapindo Brantas (Terhadap Masyarakat dan Lingkungan Hidup di Sidoarjo, Jawa Timur). Telah satu bulan lebih sejak terjadinya kebocoran gas di areal eksplorasi gas PT. Lapindo Brantas (Lapindo) di Desa Ronokenongo, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo. Kebocoran gas tersebut berupa semburan asap putih dari rekahan tanah, membumbung tinggi sekitar 10 meter. Semburan gas tersebut disertai keluarnya cairan lumpur dan meluber ke lahan warga. tak kurang 10 pabrik harus tutup, 90 hektar sawah dan pemukiman penduduk tak bisa digunakan dan ditempati lagi, demikian juga dengan tambak-tambak bandeng, belum lagi jalan tol Surabaya-Gempol yang harus ditutup karena semua tergenang lumpur panas. Perusahaan terkesan lebih mengutamakan penyelamatan asset-asetnya daripada mengatasi soal lingkungan dan social yang ditimbulkan. Namun Lapindo Brantas akhirnya sepakat untuk membayarkan tuntutan ganti rugi kepada warga korban banjir Lumpur Porong, Sidoarjo. Lapindo akan membayar Rp2,5 juta per meter persegi untuk tanah pekarangan beserta bangunan rumah, dan Rp120.000 per meter persegi untuk sawah yang terendam lumpur.
Etika terhadap buruh dan pekerja
BenQ, Kasus Pailit Dalam Ekonomi Global Merjer bisnis telepon genggam perusahaan BenQ dan Siemens menjadi BenQ-Mobile awalnya bagai angin harapan, terutama bagi para pekerja pabrik di Jerman. Namun karena penjualan tidak menunjang dan banyak produk yang dipulangkan oleh pembelinya karena bermasalah, akibatnya dua pabrik BenQ, di Meksiko dan Taiwan, terpaksa ditutup. Karena itu BenQ melakukan restrukturisasi dan mem-PHK sejumlah pekerja.Hal ini sangat merugikan pihak buruh dan karyawan. Para pekerja merasa hanya dijadikan bahan mainan perusahaan yang tidak serius.

http://scribd.com

Senin, 21 Oktober 2013

Contoh kasus Etika Bisnis



Mayoritas responden menilai perlu larangan tegas terhadap narapidana korupsi untuk menjadiPNS. Larangan tegas terhadap narapidana korupsi untuk menjadi pejabat publik itu dimaksudkan agar muncul kepastian hukum untuk membangun moralitas politik yang lebih baik.  Pemilihan Umum Anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota Tahun 2009telah dilaksanakan oleh bangsa ini dengan lancar, tertib, dan aman. Melalui pemilu legislatif yang diselenggarakan pada 9 April 2009, kini telah dihasilkan anggota legislatif pilihan rakyatkarena melalui pemilu 2009 ini mekanisme penentuan calon legislatif terpilih periode 2009-2014menggunakan sistem suara terbanyak. Rakyat sekali lagi membuktikan rasionalitas dankedewasaannya dalam berdemokrasi di bumi Indonesia tercinta ini.  Namun, ibarat pepatah yang mengakatakan “Tak ada gading yang tak retak”, pelaksanaan pemilu legislatif tahun 2009 tidak terlepas dari kekurangan. Terjadinya pelanggaran dalam pelaksanaan pemilu legislatif kemarin tidak terhindarkan, entah karena adanya unsur kesengajaan maupunkarena kelalaian.Potensi pelaku pelanggaran pemilu dalam UU No.10 Tahun 2008 tentang Pemiliham UmumAnggota DPR, DPD, dan DPRD (UU Pemilu) antara lain : penyelenggara pemilu, peserta pemilu, profesi media cetak/elektronik, pemantau pemilu, masyarakat pemilih, pelaksana survey/hitung cepat, dan umum yang disebut sebagai “setiap orang”. Walaupun demikian, dalam upaya menghasilkan wakil rakyat yang demokratis secara substantif dan bukan sekedar prosesi ritual belaka, pemilu 2009 telah dilengkapi dengan tersedianya aturanmain yang jelas dan adil bagi semua peserta pemilu, adanya penyelenggara yang independen dantidak diskriminatif, pelaksanaan aturan yang konsisten, dan adanya sanksi yang adil kepadasemua pihak.Secara khusus terhadap pelanggaran yang menyangkut masalah perilaku yang dilakukan oleh penyelenggara pemilu, seperti KPU, KPU Provinsi, KPU Kabupaten/Kota, Panitia PemilihanKecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), dan jajaran sekretariatnya, cara penanganannya telah diatur dalam Peraturan KPU tentang Kode Etik Penyelenggara Pemilu. Halyang sama juga berlaku bagi anggota Bawaslu, Panwaslu Provinsi, Panwaslu Kabupaten/Kota,dan jajaran sekretariatnya, yang terkait dengan Kode Etik Pengawas Pemilu.Kode etik bertujuan untuk memastikan terciptanya penyelenggara pemilu yang independent, berintegritas dan kredibel, sehingga pemilu bisa terselenggara secara Langsung, Umum, Bebas,Rahasia, Jujur dan Adil. Di dalam kode etik termaktub serangkaian pedoman perilaku penyelenggara pemilu, KPU, Pengawas Pemilu, serta aparat sekretariat KPU dan Panwaslu, disemua tingkatan dalam menjalankan tugas dan kewajibannya.Secara garis besar prinsip-prinsip dasar kode etik penyelenggara dan pengawas pemilu,meliputi : menggunakan kewenangan berdasarkan hukum; bersikap dan bertindak non-partisandan imparsial; bertindak transparan dan akuntabel; melayani pemilih menggunakan hak pilihnya;tidak melibatkan diri dalam konflik kepentingan; bertindak professional; dan administrasi pemiluyang akurat.Adapun rincian implementasi dari prinsip dasar kode etik tersebut bisa kita pelajari dalamPeraturan KPU No.31 Tahun 2008 tentang Kode Etik Penyelenggara Pemilihan Umum.Sehingga diharapkan semua pihak bisa melakukan kontrol dan evaluasi terhadap kinerja penyelenggara pemilu, apakah sudah sesuai dengan kode etik atau malah menyimpang jauh darikode etik yang ada.

Tata Cara Penyelesaian Pelanggaran Kode Etik 

Menyikapi dugaan adanya pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh penyelenggara pemilu di beberapa daerah, maka kita harus objektif dan proporsional dalam upaya menyelesaikan permasalahan tersebut. Memang langkah yang dinilai bijak adalah bagi mereka yang telah nyata-nyata melanggar kode etik, disarankan untuk segera mengajukan pengunduran diri sebagai penyelenggara pemilu. Namun jika tidak mengundurkan diri, cepat atau lambat pasti ada sanksikepada yang bersangkutan, baik berupa peringatan lisan, peringatan tertulis, pemberhentiansementara, maupun pemberhentian sebagai penyelenggara pemilu. Hal ini dilakukan agar kredibilitas, harkat dan martabat, serta kehormatan penyelenggara pemilu tetap terjaga.Peran serta masyarakat dalam memberikan informasi tentang pelanggaran kode etik yangdilakukan oleh penyelenggara pemilu dapat dilakukan dengan cara membuat pengaduan dan/ataulaporan adanya pelanggaran kode etik penyelenggara pemilu yang dilakukan oleh anggota KPUatau jajaran dibawahnya secara tertulis kepada KPU dengan menyebutkan nama dan alamatsecara jelas, dan dibuktikan dengan foto copy KTP.Dalam laporan tersebut juga harus menyebutkan secara jelas kode etik penyelenggara pemiluyang dilanggar, disebutkan pula hari dan tanggal pelanggaran kode etik, nama dan jabatan yangdiduga melanggar kode etik, serta bukti-bukti tertulis lainnya yang mendukung tentangterjadinya pelanggaran kode etik penyelenggara pemilu.Dalam peraturan KPU No.31 Tahun 2008 tentang Kode Etik Penyelenggara Pemilu telah diatur  bahwa pihak yang diberi kewenangan untuk memeriksa pengaduan dan/atau laporan adanya dugaan pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh penyelenggara pemilu dilakukan oleh DewanKehormatan KPU, Dewan Kehormatan KPU Provinsi, dan Dewan Kehormatan Bawaslu.Tentunya kita berharap hasil dari pemilihan umum legislatif maupun pemilihan umum Presidendan Wakil Presiden tahun 2009 ini akan mampu menghasilkan pemimpin bangsa yang jujur danamanah dengan proses pemilihan umum yang dilaksanakan oleh orang-orang yang jujur danamanah pula. Mari kita hadirkan Allah SWT dalam setiap langkah kita, agar apapun yang kitalakukan di dunia ini akan bernilai ibadah.

Sumber :  http://id.scribd.com/doc/137686384/Contoh-Kasus-Pelanggaran-Etika-Di-Masyarakat-Dan-Solusinya

Kamis, 04 Juli 2013

tips perawatan mobil bekas

Merawat mobil bekas adalah hal yang wajib, tidak hanya mobil baru yang perlu di rawat namun mobil bekas pun haruslah di rawat dengan baik dan benar agar performa mobil tersebut akan tetap prima dan nyaman di pakai saat perjalanan jauh maupun dekat. Mobil bekas memanglah tidak sebaik mobil baru namun jika Anda merawatnya dengan benar mobil bekas bahkan bisa melebihi kualitas mobil baru.
Mobil bekas ataupun Mobil antik sangat rentan akan hal-hal teknis yang mengakibatkan mobil tidak berdayaguna maksimal, sehingga perlu kiranya mobil beeas anda mendapat layaknya perawatan sehingga kondisinya tetap maksimal dan aman untuk dikendarai.
Terlebih lagi jika Anda merupakan penjual atau pemilik showroom mobil bekas atau usaha rental mobil, jika keadaan mobil bekas tidak dalam kondisi baik maka orang lain enggan untuk membeli mobil bekas yang Anda miliki. Namun jika Anda adalah seorang pengguna atau konsumen mobil bekas diharapkan dapat merawat mobil bekas agar tetap dalam kondisi baik dan awet.
Merawat mobil bekas dapat Anda lakukan secara otodidak atau melakukan perawatan sendiri terlebih lagi jika mobil bekas tersebut baru berusia di bawah 10 tahun. Dengan usia mobil yang masih dini, ditambah Anda telah merawatnya maka mobil bekas tersebut akan selalu dalam kondisi yang terbaik
Berikut ini adalah beberapa tips merawat mobil bekas :
  1. Periksa mesin mobil bekassetiap sebelum berkendara, dengan selalu mengecek Anda pasti tahu bagaimanca keadaan mobil Anda jika dirasa sudah mulai tidak nyaman di kendarai sebaiknya segera cek seluruh bagian mesin apakah ada yang rusak atau tidak
  2. Rutin periksa Ban, Ketika anda ingin bepergian atau menggunakan mobil bekas Anda sebaiknya  selalu periksa ban anda. Baik itu ketebalan maupun tekanan ban hal ini dilakukan untuk bertujuan  menghindari kerusakan atau bahkan kecelakaan yang diakibatkan karena kurangnya tekanan atau ban bocor di jalan raya.
  3. Sebisa mungkin hindari menghantam lubang dalam kecepatan tinggi.Bila terlalu sering dipaksakan, umur suspensi dan ban akan cepat rusak
  4. Ganti oli, Usahakan mengganti oli kendaraan anda secara rutin setiap penggunaan yang berjarak 3000-5000 mil. Ini mencegah kerusakan pada mesin yang ada dalam mobil agar tetap awet dan nyaman ketika digunakan.
  5. Knalpot, Untuk salah satu komponen mobil ini pastikan tidak ada yang menyumbat gas buangan mobil ini serta pastikan aliran udara berjalan dengan baik.
  6. Periksa minyak pelumas, beberapa cairan dan minyak pelumas  perlu secara  rutin diperiksa diantaranya adalah Power steering, rem, antibeku, mesin cuci pelarut dan cairan transmisi. hal ini berfungsi untuk melancarkan komponen mobil bekas dalam bekerja.
  7. Lampu Mobil, Perawatan lampu mobil dengan memastika lampu depan belakang masi bekerja juga perlu diperhatikan demi kenyamanan anda dalam berkendara, segera periksa dan segera ganti lampu mobil anda jika terjadi kerusakan.
  8. Baterai dan Kabel, bersihkan secara berkala juga posting baterai bila perlu, serta waspadai timbul korosi atau karat. Periksalah cairan baterai kecuali untuk baterai yang bebas pemeliharaan.
  9. Wiper, Komponen ini sangat penting juga perlu pemeriksaan dan dijaga untuk menjaga agar kaca mobil tetap bersih dan bening sehingga tidak menghalangi padangan.
  10. Sabuk mesin, Pastikan sabuk mesin pada setiap knicks terikat dengan benar pada tempatnya. Untuk menghindari hal-hal yang justru mengakibatkan kerusakan lebih fatal karena kurangnya perawatan.
  11. Rawatlah kopling dengan sebaik-baiknya.Kopling bisa dirawat dengan melakukan pengecekan dan perawatan secara rutin. Gunakan selalu gigi satu untuk start awal mobil bekas Anda. Jika menggunakan gigi di atasnya, kopling akan dibebani secara berlebihan dan mempercepat keausan. Terakhir, netralkan tuas transmisi jika mobil bekas Anda sedang berhenti di lampu lalu lintas
sumber : http://www.mobkasmurah.com/tips-dan-cara-merawat-mobil-bekas-dengan-benar/
ebggfgfgfdg

Berikut Ini Beberapa Cara Untuk Merawat Mobil Bekas Agar Kondisi Tetap Terjaga:

  • Sebelum berkendara, periksa kondisi mesin. Dengan melakukan hal itu, maka kita bisa mengetahui jika ada sesuatu yang rusak atau butuh penggantian.
  • Periksa kondisi ban secara rutin, baik itu ukuran tekanan maupun kondisi ketebalan ban itu sendiri. ban yang telah aus atau kekurangan tekanan akan membuat laju mobil terhambat dan hal itu bisa merusak kompnen lain, salah satunya adalah kaki-kaki.
  • Hindari jalan rusak dan berlubang. Jika memaksakan kendaraan untuk melewati jalan yang berlubang, maka suspensi dan ban akan mudah rusak. Jika terpaksa melewati jalan rusak, maka ada baiknya kita mengurangi kecepatan.
  • Ganti oli mesin dan filter oli secara periodic. Penggantian oli dianjurkan untuk dilakukan setiap 3000-5000 km sekali. Hal ini akan menjaga kondisi mesin.
  • Periksa knalpot secara berkala; pastikan tidak ada kebocoran atau sumbatan yang mengganggu pembuangan.
  • Periksa pelumas pada power steering, rem, antibeku, transmisi ataupun pelarut.
  • Periksa kondisi lampu.
  • Periksa keadaan aki dan kabel-kabel yang terhubung.
  • Periksa kondisi abuk mesin, dan jika dirasa sudah wkatunya diganti harus segera dibelikan baru. Timming belt yang putus bisa merakibat fatal karena akan merusak komponen lain di dalam mesin.
  • Periksa kondisi air radiator, kura atau ganti bilamana dirasa perlu.
Dengan menerapkan berbagai cara merawat mobil bekas di atas, kita bukan hanya bisa memastikan kondisi mobil kita tetapi kita juga akan bisa menghemat pengeluaran. Mobil yang dirawat dengan baik, denderung bebas dari kerusakan fatal sehingga tidak memaksa kita untuk biaya yang mahal.
- See more at: http://www.kiosban.com/cara-merawat-mobil-bekas-agar-kondisi-tetap-bagus/#sthash.ri3kLRHD.dpuf

Tips berkendara jarak jauh ( persiapan Mudik )

Sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan. Bagi beberapa orang mungkin nanti akan melakukan perjalanan jauh ke kampung halamannya.  Kami mempunyai tips mengenai persiapan yang harus diperiksa sesaat sebelum melakukan perjalanan jauh dengan mobil Anda. Berikut adalah poin-poin yang harus diperhatikan :
1. Pastikan mobil telah menjalani general check up sebelumnya di bengkel yang dapat melakukan hal tersebut. Pemeriksaan kondisi mesin, rem, transmisi, dan wheel alignment harus diperhatikan dengan seksama. Mengenai hal ini, Anda harus betul-betul mengetahui kondisi mobil Anda secara keseluruhan, dan pastikan mobil Anda dalam keadaan yang sangat prima agar tidak ada kekhawatiran pada saat perjalanan jauh nanti.
2.  Toolkit
Pastikan Anda membawa toolkit. Jika dirasa ada yang kurang pada toolkit standar yang dimiliki oleh mobil Anda, sebaiknya Anda menambahkannya.
3.  Periksa Kondisi Ban
Ban merupakan benda yang paling krusial apabila hendak bepergian jauh. Bayangkan jika anda sedang melaju dengan kecepatan tinggi lalu ban anda pecah? Selain ketebalan ban, umur ban juga perlu diperiksa. Ban dengan umur lebih dari 5 tahun sebaiknya segera diganti, mengingat elastisitas karet yang kian lama makin mengeras dan menggetas. Perlu diingat, Anda jangan memaksakan kehendak untuk melakukan perjalanan jauh dengan keadaan ban yang tidak layak jalan.
4.  Periksa Wiper dan Washer
Pastikan wiper anda bekerja dengan baik dan semprotan air yang keluar dari washer tersembur dengan sempurna. Dan periksa hasil hapusan wiper, jika tertinggal sisa air, maka yang harus anda periksa adalah kelenturan dari wiper itu sendiri atau kemungkinan jamur pada kaca yang sudah parah kondisinya. Perlu diingat, apabila hujan pada malam hari, jika hasil hapusan wiper tidak bersih maka dapat membahayakan kita karena biasan lampu dari mobil arah berlawanan. Selain itu, periksa juga air washer, isi kembali hingga penuh.
5.  Periksa Oli mesin
Sebelum menyalakan kendaraan, anda dapat mengukur kapasitas oli yang ada di dalam mesin. Setidaknya dibutuhkan waktu selama 1 jam setelah mesin menyala agar kita dapat mengukur kapasitas oli yang dikandung oleh mesin tersebut. Dan lihat pula batas penggantian oli, jika ,1000km dari batas yang ditentukan sebaiknya oli lekas diganti, mengingat perjalan jauh durasi mesin menyala lebih lama dan sering menyentuh rpm tinggi. Jadi sistem lubrikasi sangat berperan penting demi keawetan mesin.
6.  Periksa Air Radiator
Periksa air pada radiator anda. Pastikan terisi penuh dan periksa pula  apakah ada kebocoran pada sisi radiator dan selang-selang yang berhubungan dengan radiator tersebut
7.  Lampu
Pastikan lampu bekerja dengan baik, mulai dari low-beamhigh-beam, lampu sen, lampu rem, hingga lampu mundur.
Hal-hal tersebut merupakan hal yang paling penting yang harus diperiksa. Sebaiknya sebelum bepergian dilakukan tune-up jika dibutuhkan.
Ada pun hal-hal yang mungkin dibutuhkan selama perjalanan seperti GPS, charger alat komunikasi, hingga lagu-lagu yang menemani kita selama perjalanan.

Sumber :  http://speedarchitech.com/single/persiapan-mudik

tips berkendara di tengah hujan

Sejak dua hari terakhir, Jakarta diguyur hujan terutama di saat jam pulang kerja. Bagi Anda yang memilih untuk tetap menerobos hujan, diperlukan trik tersendiri untuk dapat berkendara melewatinya.

Berikut tips untuk berkendara di kala hujan, seperti dikutip dari TMC Polda Metro Jaya, Jumat (19/4/2013).

- Periksa semua lampu kendaraan apakah semua dapat berfungsi dengan baik. Agar lampu tersebut bermanfaat membantu anda melihat di jarak pandang yang terbatas karena hujan. Nyalakan lampu utama meskipun siang hari dan hujan rintik-rintik karena membantu pengendara lain melihat kendaraan anda.

- Periksa kondisi tekanan udara dalam ban dan kedalaman alur ban secara rutin minimal seminggu sekali, kondisi tekanan ban yang cukup dan alur ban yang masih baik akan menghindari kendaraan anda melayang di atas air (aquaplaning) dan tergelincir (slip) pada saat hujan. Jangan mengambil resiko dengan menggunakan ban yang sudah tipis.

- Periksa kondisi kontrol utama komponen kendaraan anda yaitu kemudi, pedal rem, gas maupun kopling apakah sudah dalam kondisi baik dan berikan perawatan extra selama musim hujan karena untuk mengantisipasi keadaan darurat atau akibat kesalahan orang lain yang dapat menyebabakan kecelakaan.

- Pergunakan alas kaki yang tidak licin, tahan air dan aman untuk berkendaraan dan persiapkan juga jas hujan yang berbentuk baju dan celana karena jas hujan seperti ini lebih aman dibandingkan yang berbentuk ponco.

- Kurangi kecepatan anda dalam mengendarai kendaraan karena pada saat hujan karena permukaan jalan licin akibat dari bercampurnya oli dengan air agar ban anda tidak tergelincir (slip). Mengemudikan kendaraan dalam kodisi kecepatan rendah akan membuat alur ban kendaraan anda lebih banyak bersentuhan langsung dengan aspal dan membuat daya cengkaram ban lebih baik.

- Jaga jarak aman kendaraan anda dengan pengendara lain karena pada saat hujan jarak aman pengereman kendaraan membutuhkan jarak yang lebih jauh daripada kondisi kering.

- Jangan sembarang menerobos genangan air karena kita tidak tahu kedalamannya, hal ini bisa mengakibatakan kendaraan anda mogok atau terperosok kedalam lubang yang mungkin ada didalam genangan air tersebut.

- Apabila terjebak banjir dan kendaraan anda mogok karena air masuk ke saluran pembuangan gas kendaraan anda, jangan menghidupkan mesin kembali lebih baik didorong ketempat yang aman, karena dikhawatirkan system pengapian anda mengalami korsleting dan dapat membuat kendaran anda terbakar.

sumber :  http://news.detik.com/read/2013/04/19/070850/2224577/10/ini-tips-berkendara-di-tengah-hujan

9 tips gaya hidup sehat

Dokter Phaidon L Toruan dalam sebuah bincang santai tentang penyakit di abad ke-21 di Jakarta beberapa waktu lalu mengatakan gaya hidup di abad ini mengerikan. Yaitu akan semakin bergantung dengan penyediaan makanan yang serba cepat atau siap saji. Pilihan makan ini disebabkan semakin mudahnya akses konektivitas dan menyebabkan kurangnya aktivitas fisik.

Tetapi, katanya, gaya hidup modern tersebut tidak bisa dihindari. Jeleknya lagi perubahan gaya hidup manusia modern pada abad ini diperparah dengan berkurangnya kualitas lingkungan hidup di tempat tinggal. Phaidon menuturkan tips supaya hidup sehat sebagai berikut:

1. Mengubah pola pikir
Hal yang paling mendasar untuk menjalankan pola hidup sehat dengan mengubah pola pikir supaya hidup mau serius mencanangkan hidup sehat. Setidaknya mesti ketat memiliki komitmen untuk menjalankan gaya hidup sehat dan praktiknya seperti agama, dengan harus mencari orang atau sosok yang benar-benar mampu sebagai teladan dan mau menyadarkan pentingnya hidup sehat.

2. Membutuhkan kemampuanl
Seperti halnya kecerdasan, kesehatan pun membutuhkan kemampuan supaya bisa serius bisa memiliki tubuh yang sehat, langsing, bugar, bergairah, dan relatif bebas. Kemampuan ini artinya akan menyesuaikan dengan jenis kelamin pria atau wanita, pekerja kantor atau ibu rumah tangga, usia, dan sebagainya.

3. Mencanangkan komitmen dan motivasi
Untuk menyukseskan gaya hidup sehat harus benar-benar mencari orang atau sosok yang mampu memotivasi dan serius mengajak hidup sehat. Selama prinsip ada teman atau mitra yang sama-sama serius untuk menjalankan pola hidup sehat.

4. Memiliki lingkungan yang sehat
Gaya hidup dbentuk oleh lingkungan. Apabila Anda ingin menukar gaya hidup harus dimulai dari lingkungan. Dengan mengubahnya berarti Anda akan memiliki banyak teman untuk berkomitmen menerapkan hidup sehat.

5. Rajin datang ke seminar kesehatan
Berada di tempat yang benar, misalnya dengan rajin mengunjungi acara-acara seminar kesehatan atau berlatih dan datanglah ke berbagai klub kebugaran.

6. Membatasi konsumsi makanan
Tidak selamanya bisa mengontrol makanan yang dikonsumsi. Tetapi ada baiknya juga untuk mulai serius dan tegas, misalnya membatasi makanan yang digoreng. Makanan yang digoreng dengan minyak panas tinggi bisa menyebabkan darah menjadi lebih kental dan memperberat kerja jatung di dalam tubuh kita.

7. Mengurangi minuman mengandung gula
Sebaiknya mengurangi minuman yang mengandung gula, sebab gula akan mempercepat efek penuaan, obesitas yang berakibat pada penimbunan lemak di lever. Boleh pakai pemanis alami seperti gula aren ketimbang gula pasir.

8. Tekadkan diri dengan konsumsi makanan sehat
Sebaiknya bersantap sayuran dan buah sebagai menu wajib yang sangat membantu mencegah penyakit

9. Menyertakan suplemen
Sebaiknya menyertakan suplemen sebagai suplemasi tambahan untuk membantu memenuhi nutrisi yang kurang di dalam tubuh.

Edan! VW Golf ini Lebih Kencang dari Lamborghini Gallardo









 


Pernah membayangkan sebuah hatchback bisa mengasapi Lamborghini Gallardo standar yang punya daya 513 dk dikenal kencang dan bertenaga? Jika belum, maka pikirkanlah. Karena, VW Golf generasi pertama ini sanggup mengasapi Gallardo atau Ferrari California sekalipun.

Jangan tertipu tampang sleepernya. Sebaliknya, ini merupakan hasil ide edan yang datang dari tuner asal Jerman, Boba Kettler yang sanggup meningkatkan kemampuan Golf lawasnya hingga bertenaga 736 dk!

Mungkin terdengar kurang masuk akal, tapi jangan bayangkan mesin HEMI atau V8 lain dibalik kap mobil 3-pintu ini. Pasalnya Boba hanya mengandalkan mesin 2.0 liter 16-valve 4-silinder segaris yang dapat berkitir hingga 8.800 rpm.Rahasianya terdapat pada turbo Garrett GTX3582R.

Selain itu, tertanam juga transmisi 6-speed manual yang siap menyalurkan tenaga tersebut ke roda depan.

Dengan rombakan tersebut, kemampuan Golf MK1 tersebut mampu mencapai top speed hingga 320 km/jam. Selain itu, Boba Kettler mengklaim Golf ini mampu berakselerasi dari 100 - 200 km/jam dalam waktu lima detik saja! (mobil.otomotifnet.com)

Sumber : http://mobil.otomotifnet.com/read/2013/03/15/339159/87/3/Edan-VW-Golf-ini-Lebih-Kencang-dari-Lamborghini-Gallardo

Jumat, 07 Juni 2013

PUISI

AKU TETAP SAHABATMU

Terbayang saat-saat menyenangkan
Bersama dia, sahabatku …
Sejak aku terbangun yang kupikirkan hanya dia
Ingin segera bermain dengannya
Melompat, berlari, jatuh, bahkan menangis

Tapi sejenak aku berpikir …
Apakah selamanya tetap begini?
Aku sadar usia akan memisahkan kita
Tapi kisah akan tetap terekam waktu
Aku, masih tetap sahabatmu

Sumber :  http://www.lokerpuisi.web.id/2013/06/aku-tetap-sahabatmu-oleh-nurmellyta-tri.html

 ARTI SAHABAT

Apa yang kita alami demi teman
Terkadang teman menjengkelkan
tapi itulah arti sebuah teman
Persahabatan memberi warna dalam suka maupun duka
Dihibur, disakiti, diperhatikan, dikecewakan
Bahkan diberi pukulan kasih sayang
Namun semua itulah yang membuat kita jadi kuat
Dia slalu beri nasehat bila kita ada kesalahan
Terkadang nasehatnya dapat menyakitkan
Dari yang menyakitkan itu dapat kesenangan
Kerinduan menjadi bagian kehidupanya
Karna tak ada teman yang egois
Terkadang ia menyembunyikan rasa itu
Karna tak mau ada perselisihan
Semua orang butuh teman sejati
Namun tak semua berhasil mendapatkannya
Banyak pula yang menikmati persahabatan
Menjalin persahabatan tak mudah
Bagaikan besi yang menajamkan dengan besi
Ada pula hancur karna menghianatinya
Menusuk kalbu dalam duka
Mempunyai teman satu lebih berharga
Dari pada 1000 tapi jadi racun hati
Racun yang dapat membunuhmu secara perlahan

Sumber :  http://www.lokerpuisi.web.id/2013/06/arti-sahabat-oleh-adi-wasisto.html

AYAH

Ayah kau adalah sosok terang
dalam gelap ku,kau selalu menuruti
kemauan ku,membimbing dan menasehati ku
agar kelak aku menjadi anak yang berguna

Engkau menjadi tulang punggung keluarga
bekerja menghidupi anak-anak nya
keringat peluh selalu ada dalam diri ayah
tak pernah menyerah ataupun mengeluh demi kebahagiaan anak nya

Ayah rela kehujanan,kedinginan,bahkan kepanasan
hanya demi untuk menghidupi keluaraga...
terik matahari,awan mendung ..
tak pernah ayah hiraukan....

Ayah menasehati ku...
agar aku bisa mengejar cita-cita ku
ayah memberiku semangat agar aku giat belajar
Ayah mengajari aku,mana yang baik dan mana yang tidak

Betapa besar jasa ayah dalam kehidupan ku
namun ayah tak pernah mengharap imbalan apa pun
dari ku,yang aku bisa hanyalah berterima kasih pada ayah
yang ayah inginkan hanya satu pasti kebahagiaan untuk anak-anak nya.

Sumber :  http://www.lokerpuisi.web.id/2013/06/ayah-oleh-fajar.html

Senin, 22 April 2013

Resensi Film

Fast Furious 6

Sinopsis :
Dikisahkan, Dom (Vin Diesel) dan Brian (Paul Walker) harus hidup berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya setelah berhasil mengalahkan dan mencuri dari gembong mafia. Karena tak bisa kembali pulang, mereka pun merasa hidupnya menjadi tak berarti. Di lain tempat, Hobbs (Dwayne Johnson) diceritakan berusaha melacak organisasi kriminal beranggotakan driver terlatih dari 12 negara.
Mereka lalu menyimpulkan satu-satunya cara untuk mengalahkan organisasi ini adalah dengan melawan mereka di jalanan. Hobbs lalu mengajak Dom untuk bergabung dengan tim elitnya di London dan menjanjikan pengampunan bagi mereka agar bisa kembali pulang ke negaranya.


 http://www.flicksandbits.com/wp-content/uploads/2013/04/fast_and_furious_6_poster_main.jpg

Genre : ACTION
Tanggal Rilis Perdana : 24 Mei 2013
Studio : Universal Pictures
Produser : Neal H. Moritz, Vin Diesel, Clayton Townsend
Sutradara : Justin Lin
Penulis Naskah : Chris Morgan
Pemain :
Vin Diesel, Paul Walker, Dwayne Johnson, Michelle Rodriguez, Jordana Brewster, Jason Statham, Tyrese Gibson, Sung Kang, Gina Carano, Joe Taslim, Luke Evans, Ludacris, Elsa Pataky, Gal Gadot, Shea Whigham .

Kelebihan :
- jika lihat di trailer dan sinopsis, sepertinya banyak adegan kejar2an mobil, jadi semakin seru

Kelemahan :
- mungkin tidak ada kelemahannya, karena semua adegannya seru .


Pengertian Pendidikan Menurut Para Ahli Definisi, Tujuan, Unsur, Jalur, Faktor

Pengertian Pendidikan Menurut Para Ahli, Definisi - Pendidikan secara umum adalah segala upaya yang direncanakan untuk mempengaruhi orang lain baik individu, kelompok, atau masyarakat sehingga mereka melakukan apa yang diharapkan oleh pelaku pendidikan. (Soekidjo Notoatmodjo. 2003 : 16)
Definisi pendidikan - Pendidikan adalah proses pengubahan sikap dan tatalaku seseorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan, proses, cara, perbuatan mendidik.  (Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional. 2002 : 263)

Artikel ini berjudul (Pengertian Pendidikan Menurut Para Ahli Definisi, Tujuan, Unsur, Jalur, Faktor)

Pendidikan adalah  usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan  proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara. (UU RI No.  20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, pasal 1)


Unsur-unsur Pendidikan   

1.  Input 
Sasaran pendidikan, yaitu : individu, kelompok, masyarakat 

2.  Pendidik 
Yaitu pelaku pendidikan 

3.  Proses 
Yaitu upaya yang direncanakan untuk mempengaruhi orang lain 

4.  Output 
Yaitu melakukan apa yang diharapkan / perilaku (Soekidjo Notoatmodjo. 2003 : 16) 
  1. Menanamkan pengetahuan / pengertian, pendapat dan konsep-konsep
  2. Mengubah sikap dan persepsi  
  3. Menanamkan tingkah laku / kebiasaan yang baru  (Soekidjo Notoatmodjo. 2003 : 68)
Jalur Pendidikan 
Menurut UU RI No. 20 Tahun 2003, jalur pendidikan dibagi menjadi : 
1.  Jalur Formal 
a.  Pendidikan Dasar 
Pendidikan dasar berbentuk  Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah atau bentuk lain yang sederajat serta Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) atau bentuk lain yang sederajat 

b.  Pendidikan Menengah 
Pendidikan menengah terdiri  atas pendidikan menengah umum dan pendidikan menengah jurusan, seperti : SMA, MA, SMK, MAK atau bentuk lain yang sederajat 

c.  Pendidikan Tinggi 
Pendidikan tinggi dapat berbentuk akademi, politeknik, sekolah tinggi, institut dan universitas

2.  Jalur Nonformal  
3.  Jalur Informal 

Faktor Yang Mempengaruhi Pendidikan 
Faktor yang mempengaruhi pendidikan menurut Hasbullah (2001) adalah sebagai berikut :

1.  Ideologi 
Semua manusia dilahirkan ke dunia mempunyai hak yang sama khususnya hak untuk mendapatkan pendidikan dan peningkatan pengetahuan dan pendidikan.

2.  Sosial Ekonomi 
Semakin tinggi tingkat sosial ekonomi memungkinkan seseorang mencapai tingkat pendidikan yang lebih tinggi. 

3.  Sosial Budaya 
Masih banyak orang tua yang kurang menyadari akan pentingnya pendidikan formal bagi anak-anaknya.

4.  Perkembangan IPTEK 
Perkembangan IPTEK menuntut untuk selalu memperbaharui pengetahuan dan keterampilan agar tidak kalah dengan negara maju. 

5.  Psikologi 
Konseptual pendidikan merupakan alat untuk mengembangkan kepribadian individu agar lebih bernilai.

Sumber :  http://www.sarjanaku.com/2012/12/pengertian-pendidikan-menurut-para-ahli.html

peranan ekonomi mikro

Peranan Ekonomi Mikro

Pada dasarnya, teori-teori ekonomi
dapat digunakan sebagai dasar peramalan
(prediction). Peramalan yang dimaksud
bukan untuk mengetahui apa yang terjadi
di masa depan. Tetapi lebih tepat dikatakan
kalau teori ekonomi mikro dapat membuat
ramalan yang kondisional. Ramalan
kondisional ini diformulasikan sebagai
berikut. Apabila hal-hal seperti berikut
terjadi, maka akibat-akibat berikut ini pasti
terjadi sesudahnya.
Contoh ramalan kondisional ini adalah
dalam model keseimbangan pasar.
Dikatakan bahwa bila kurva permintaan
mempunyai kemiringan negatif dan kurva penawaran memiliki
kemiringan positif, maka adanya kenaikan harga di atas harga
keseimbangan akan menciptakan kelebihan barang di pasar. Jadi,
hasil ramalan yang diperoleh harus didasarkan pada asumsi-asumsi
(anggapan dasar) tertentu, misalnya asumsi ceteris paribus. Apabila
anggapan-anggapan tersebut diubah, maka hasil peramalannya
akan berbeda.
Ekonomi mikro juga dapat diterapkan pada pengambilan
kebijakan perekonomian, yaitu untuk menganalisis tindakantindakan
pemerintah yang dilakukan untuk memengaruhi perekonomian.
Misalnya pengaruh kebijakan pemerintah di bidang upah
buruh terhadap alokasi sumber daya di kegiatan produksi. Atau,
pengaruh kenaikan harga bahan bakar minyak terhadap biaya
produksi yang harus ditanggung oleh perusahaan dan biaya hidup
yang ditanggung oleh rumah tangga konsumen.
Bagi dunia usaha, metode-metode yang dikembangkan dari
ekonomi mikro seperti teori produksi dan teori konsumsi dapat
digunakan dalam pengambilan keputusan perusahaan.

Sumber : http://area-unik443.blogspot.com/2012/05/peranan-ekonomi-mikro.html

7 manfaat ajaib madu untuk kulit

1. Melindungi
Dari sekian banyak keuntungan yang diberikan madu, melindungi kulit adalah kemampuan utamanya. Kandungan antioksidan, anti-jamur dan anti-mikrobanya dapat menyembuhkan luka, bintik-bintik merah dan melawan infeksi kulit.

2. Melembabkan
Madu telah lama dikenal sebagai kandungan alami, yang bila digunakan secara teratur, dapat melembutkan kulit maupun rambut dalam keadaan paling kering. Anda dapat mengoleskan madu ke daerah wajah dan leher atau campurkan dengan bahan-bahan alami lainnya untuk membuat kulit menjadi lebih lembut.

3. Anti-Penuaan
Madu juga dapat membantu mengurangi tanda-tanda penuaan. Anda dapat telihat awet muda karena kandungan madu yang dapat menangkal radikal bebas. Madu ini dapat dibuat menjadi toner. Buatlah campuran toner dari dua sendok teh lemon, dua sendok teh madu dan air secukupnya. Kemudian campurkan ramuan tersebut dalam botol yang bersih dan kocok sampai merata. Untuk menggunakannya, aplikasikan seperti Anda memakai toner pada umumnya, dengan menuangkan beberapa tetes ke kapas dan usapkan pada wajah Anda yang telah dibersihkan.

4. Menyembuhkan
Infeksi dan luka dapat diminimalisir dengan mengonsumsi madu. Ini disebabkan madu mempunyai kandungan anti-mikroba. Esensi gula pada madu dapat mempercepat proses penyembuhan pada luka.

5. Memelihara
Anda bisa melakukan dua cara sekaligus dalam mengonsumsi madu. Meminumnya secara berkala serta mengaplikasikannya langsung pada kulit dan rambut. Nutrisi yang ada di dalam madu seperti magnesium, potassium dan kalsium berkontribusi dalam regenerasi kulit yang mendorong sel untuk menciptakan kulit sehat dan indah.

6. Membersihkan
Kedengarannya aneh memang bila madu dikatakan sebagai pembersih. Akan tetapi, kandungan enzim alami dalam madu, ketika dicampur dengan air, dapat membuat cairan antispetik yang lembut untuk membersihkan kulit secara menyeluruh tanpa mengurangi kandungan minyak alami Anda.

7. Anti Jerawat
Yap, jerawat seringkali menjadi problema bagi para wanita. Untuk menghilangkannya Anda dapat mengoleskan madu pada bagian yang berjerawat dan diamkan selama 15 menit lalu bilas. Kandungan anti bakterinya berkhasiat membunuh jerawat dan membersihkan noda.

sumber :  http://wolipop.detik.com/read/2013/03/26/133746/2203981/234/7-manfaat-ajaib-madu-untuk-kulit

Sabtu, 30 Maret 2013

5 cara mengontrol pengeluaran bulanan

Berikut tip mengontrol pengeluaran ala Farah Dini Novita, BA(Hons), RFA, Konsultan Keuangan dari Fin-Ally Consulting Jakarta.


1. Tentukan tujuan keuangan yang ingin Anda capai.


2. Catat semua kebutuhan (rutin dan non rutin). Hitung berapa kebutuhan untuk tujuan keuangan Anda dan berapa yang harus disisihkan setiap bulan.


3. Disiplin pada saat menerima penghasilan. Sisihkan dana untuk menabung dan berinvestasi baru pengeluaran lainnya.


4. Cek dimana pengeluaran bocor halus Anda setiap bulannya. Siapkan pos khusus di amplop untuk pengeluaran tersebut, sehingga tidak mengambil dari pos lainnya apabila dana di amplop sudah habis.


5. Pisahkan rekening untuk pengeluaran harian dan tabungan.

Sumber : http://id.she.yahoo.com/mengontrol-pengeluaran-bulanan-074919083.html

Rabu, 27 Maret 2013

5 Manfaat Tidur Siang

Ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan dari tidur siang setiap hari nah mau tahu manfaat apa aja dari tidur siang.
Aktifitas tidur siang biasa jarang dilakukan orang yang sibuk disiang hari selain itu terkadang sering tidur siang dianggap sebagai orang yang malas padahal dibalik itu semua banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan dari tidur siang. Nah berikut ini ada beberapa manfaat sehat yang didapatkan dari tidur siang mau tahu apa aja simak 5 Manfaat Tidur Siang berikut ini.
1. Meningkatkan konsentrasi
Tidur siang setidaknya selama 20 menit saja setiap harinya maka akan lebih meningkatkan konsentrasi hal ini penting bagi para pekerja yang memerlukan konsentrasi lebih.
2. Menguatkan daya ingat dan kemampuan belajar
Tidur siang selama 90 menit saja setiap hari bisa meningkatkan daya ingat dan kemampuan belajar hal ini sangat baik untuk para pelajar yang masih sekolah.
3. Menambah produktivitas
Para ahli setuju bahwa tidur siang bisa membuat orang lebih produktif. jadi tidur siang bukan berarti seseorang bermalas-malasan saat bekerja. Tidur siang sebentar bisa ‘membangunkan’ kembali sisi produktivitas karyawan, bahkan lebih ampuh daripada secangkir kopi di sore hari.
4. Meningkatkan Semangat
Tidur siang juga bisa meningkatkan semnagat jika kamu merasa lelah lesu dan mulai malas maka sebaiknya tidur sianglah bentar maka semangat kamu akan kembali lagi.
5. Menghilangkan stres
Setelah tidur siang, biasanya seseorang akan merasa tenang dan bisa kembali tersenyum. Tidur siang bisa jadi cara paling tepat untuk meredakan stres.Penelitian tahun 2007 bahkan menjelaskan bahwa menghabiskan waktu untuk tidur siang dalam waktu singkat memiliki efek menenangkan yang hebat.
Nah itulah beberapa manfaat dari tidur siang, nah apa kamu sering tidur siang dan merasakan manfaat diatas ?

SUMBER :  http://palingseru.com/19654/5-manfaat-tidur-siang

10 Tips Menggunakan Windows 8

1.      Metro: Langsung ketik itu!
Pertama kita akan mulai dengan trik yang mudah. Jika Anda menggunakan Metro UI pada Windows 8 dan ingin mengupload aplikasi, jangan gerakkan mouse di layar atau scroll mouse, tapi langsung saja ketik! Anda tidak perlu mencari tombol pencarian atau yang lainnya sebab Windows 8 akan mencoba untuk menemukan apapun yang Anda ketik, misalkan itu “Solitaire” atau “Control Panel”.
2.      Screenshots sangat menyenangkan dan serbaguna.
Microsoft akhirnya telah membuat cara yang super mudah untuk membuang konten pada screen down untuk sebuah image file. Pertama Anda klik key Print Screen untuk meng-copy konten, tapi Anda masih harus paste pada image pada aplikasi lainnya. Setelah itu buka Windows Key dan Print Screen secara bersamaan untuk membersihkan seluruh layar Anda pada file PNG dalam gambar folder. Mudah!
3.      Jangan Upgrade!
Ini adalah panduan untuk menginstal Windows 8, dan jangan mengupgrade Windows 8 pada sistem operasi yang sudah ada. Jika hal ini Anda lalukan maka ada potensi yang tidak kompatible pada perangkat lunak, game dan aplikasi “test version” di Windows 8. Ada baiknya Anda baca buku panduan sebelum menginstal Windows 8.
 
4.      Hot Corner adalah teman Anda.
Microsoft meninggalkan beberapa navigasi kasat mata di empat sudut layar Anda, dan jika Anda menempatkan mouse maka Anda akan melihat menu tersebut. Menu di pojok atas dan bawah untuk mengakses Charm Bar: Search dan Sharing capabilities.  Di pojok atas dan bawah sebelah kiri untuk mengakses “Switch List” seperti Anda menekan kombinasi tombol alt dan tab pada keyboard.
 
5.      Hotkey adalah teman anda juga.
Kecuali Anda menggunakan PC dengan layar sentuh, navigasi antar muka dengan UI Metro bisa sangat membosankan. Jadi jangan gunakan mouse Anda, cukup gunakan keyboard Anda. Berikut beberapa hotkey:
Windows Key + Tab - untuk membuka “Switch List”.
Windows Key + C - untuk membuka Charms Bar.
Windows Key + I - untuk membuka Setting Menu.
Windows Key + T - untuk kembali ke Deksktop Mode dan membuka kembali menu taskbar.
Windows Key + Shift + . - untuk membawa aplikasi di kiri, tengah atau sisi kanan pada layar.
Windows Key + M - untuk ke Desktop dan meminimalkan semua aplikasi.
Windows Key + Q - untuk membuka pencarian global Windows 8 melalui Metro.
 
 
6.      PC Setting Panel adalah teman terbaik Anda.
Anda dapat memilih dan mengkonfigurasi Windows 8 untuk konten Control Panel dan menu setting Metro yang baru, yang bisa Anda akses melalui setting option Charms Bar. Di sini Anda dapat menyesuaikan sreen backgorund yang terkunci, warna Metro, pemberitahuan dan nama-nama perangkat yang terpasang serta banyak lagi pilihan penting lainnya.
7.      Windows 8 lawan kerusakan.
Jika Anda sudah menginstal dan mulai menjalankan Windows 8 tapi sistem operasinya tidak berjalan dengan baik atau ada yang rusak, maka Anda tidak perlu menginstal ulang. Klik tab General pada menu “More PC Settings” lalu “Refresh” strip option pada aplikasi  yang sudah diinstal dan kembali pada setting factory-default untuk menjada file tetap digunakan. Jika Anda memilih “Reset” akan menghapus sistem operasi Anda dan mengembalikan sistem Anda ke setting factory-default Windows 8.
8.      Memungkinkan untuk Save Mode
Berbicara mengenai bencana pada komputer, jika Anda ingin reboot sistem pada Save Mode maka Anda tidak bisa hanya dengan menekan kunci F8 untuk loading Windows 8: pertama kali Anda harus memungkinkan Safe Mode sendiri.
Ketik “cmd” pada Metro Ui Anda, klik kanan mouse Anda pada app Command Prompt (disebut “cmd”) lalu pilih sebagai administrator. Lalu ketik “bcdedit / enum / v” pada layar commad prompt dan tekan Enter. Salin seluruh konten untuk entry “Windows 8 Consumer Preview” bukan “Windows Boot Manager.” Lalu ketik command prompt berikut ini: bcdedit / copy youridentifierstring /d “Windows Developer Preview (Safe Mode) dan tekan Enter, setelah itu ketik “msconfig” dan tekan kembali Enter.
Klik pada tab “Boot” dan pilih entry “Windows Developer Preview (Safe Mode).” Klik “Boot,” maka semua pengaturan Boot menjadi permanen, klik OK dan klik “Yes.”
 
 
9.      Menjadi administrator super dengan satu klik
Inilah kabar gembira yang tersembunyi pada Window 8: pindahkan kursor mouse anda di pojok kiri bawah dari Windows 8 Metro atau Desktop mode sampai muncul thumbnail to-be-swicthed-to. Klik kanan pada mouse Anda , Anda akan menarik sebuah menu yang memberi jalan pintas ke banyak pilihan termasuk Command Prompt, menu Sistem dan sebagainya.
10.  Cara cepat Uninstall aplikasi
Jika Anda mencari cara yang cepat untuk membuang aplikasi pada Windows 8 Anda, cukup klik kanan pada ikon app dalam Metro UI dan pilih “Uninstall.” Dan aplikasi itu akan menghilang dengan mudah.
 
Sumber :  http://www.berita-ane.com/2012/03/20-tips-menggunakan-windows-8.html
 

Berwisata ke Pantai Sawarna

Pada Suatu Hari , saya dan teman-teman sekelas pergi berwisata menggunakan mobil pribadi. sekitar 12 orang dan 2 mobil pun menemani perjalanan saya yang penuh canda dan tawa.
Saya bernagkat dr rumah sekitar jam 08.00 , karena rencananya kami akan berangkat jam 09.00 , tetapi ternyata kami berangkat jam 11 , karena 1 teman kami yg membawa mobil terjebak macet di jalan menuju kampus, karena rumahnya di tambora. Akhirnya kami pun berangkat menuju Pantai Sawarna.
Pantai Sawarna berada di sebuah desa pesisir yang memiliki berbagai macam objek wisata menarik untuk dikunjungi seperti pantai, sungai, hutan, panjat tebing, gua, dan agrowisata. Wilayah pesisir indah ini menyatu dengan kisah mistis Nyai Roro Kidul dan ekploitasi batu bara di Bayah dan Lebak oleh penjajah asing. Perjalanan kami kurang lebih sekitar 6 jam , itu karena kami banyak berhenti untuk sekedar istirahat sambil makan.
Setibanya di Sawarna, ternyata Hari sudah mulai gelap, kami pun menaruh tas di kamar tempat kami menginap, dan langsung menuju pantai untuk melihat sunset.
Malam pun tiba. kami langsung kembali ke kamar , mandi, dan kemudian makan malam bersama . Setelah makan selesai, kami mengobrol- ngobrol sambil menikmati malam pertama dan terakhir di sawarna, karena kami memang cuma 2 hari 1 malam disana.
Tidak terasa waktu sudah menunjukkan pukul 22.00 , beberapa teman ingin pergi ke pantai untuk melihat lihat suasana malam, dan yg lainnya tetap berada dikamar. Tidak lama berada dipantai, teman2 pun balik karena sudah pada ngantuk .
Pagi pun tiba , saya dan teman-teman sudah menyewa orang setempat untuk memandu kami jalan-jalan di sekitar sawarna. perjalanannya seru, melewati sungai, sawah, dan akhirnya kami pun sampai di sebuah Goa, nama goa itu adalah goa lalay. pemandu itu bilang , goa itu bisa menembus ke kampung sebelah, tetapi butuh waktu 3 jam untuk sampai.





akhirnya kami pun mencoba masuk ke goa itu, walaupun tidak terlalu jauh, dengan berbekal 3 senter yg sudah disiapkan pemandu, karena goa itu sangat gelap . di dalam goa, banyak sekali jalan jalam jebakan, seperti lobang, lumpur yg begitu dalam, batu batuan yg cukup tajam, teman saya pun ada beberapa yg kakinya lecet terkena batu.
Sudah sekitar 30 menit kami memasuki goa itu , karena teman2 yg lain juga sudah pada lelah, kami pun kembali keluar dari goa itu.
Kemudian kami bermain di pantai sampai siang pun tiba,, rasa lelah dan lapar ternyata tidak dirasakan karena indahnya pantai di sawarna.
Kami pun kembali kekamar dan mandi , setelah itu makan siang , dan bersiap siap untuk pulang ..
itulah cerita singkat saya tentang perjalanan ke Pantai Sawarna.

Minggu, 03 Februari 2013

Perilaku Konsumen

International Journal of Consumer Behavior

 
CHAPTER I
                                                                     
INTRODUCTION1.1 BackgroundAn understanding of consumer behavior is an important task for marketers. The marketers are trying to understand the buying behavior of consumers so that they can offer greater satisfaction to the consumer. But after some degree of consumer dissatisfaction will still be there. Some marketers are still not applying marketing concepts so that they are not consumer-oriented and do not view customer satisfaction as the primary goal. Furthermore as a tool to analyze consumer behavior is uncertain, marketers may not be able to accurately define what exactly can satisfy the buyer. Although marketers know the factors that increase customer satisfaction, they are not necessarily able to meet these factors.No doubt, consumers considered the most valuable asset for any business. Without their support, suatau business can not exist. Conversely, if we are successful business providing the best service, the consumer not only help our business grow. More than that, they will usually make a recommendation to friends and relations. According to Susan A. Friedmann, at least need to understand the "10 verses following" in order to sharpen the focus in serving consumers. Find out who the real boss. You're in business to serve the customer, and you can only do that if they wish to know. If you are really listening to consumers, they will explain what you want and how best to provide the best service for them. Do not forget that the "pay" our salaries and allow this business running is the consumer.Be a good listener. Take time to analyze consumer needs by asking questions and focus on what they have to say. Notice the words, tone of voice, body movements, and most importantly, how they feel. Keep away from these assumptions and intuitive thinking on consumer desires.

CHAPTER II2.2 DISCUSSIONTHEORY OF CONSUMER BEHAVIOURThe theory of consumer behavior that developed before the period of the 1960s was based on economic theory, which explains that a consumer will determine the quantity of commodities consumed in a way to maximize the satisfaction (utility). In menentuan quantity, consumers are faced with the constraints of income and commodity prices. Meanwhile, preferences and other variables are considered fixed or constant which is called ceteris paribus.In microeconomic theory, consumer theory considers only the quantity. Individual decisions of consumers derived from utility maximizing consumer behavior within the constraints of income as presented in the following formula:Therefore, preference and taste (taste) associated with human psychology, some experts developed the theory of consumer behavior by incorporating elements of psychology in consumer decision making. Psychological elements may include cognition, affect and behavior (psychomotor).Thus the theory of consumer behavior that developed in the 20th century is to apply the principles of psychology and economics. As outlined by Sumarwan (2004) that the development tersebur not escape the influence of scientists such as George Katona, Robert Ferker, John A Howard and Jogdish N Sheth.The benefits of consumer behavior, the role of consumer behavior varies depending on the beneficiaries or users (stakeholders). Generally, there are two user groups, ie groups of researchers (research) and group-oriented implementation (Peter and Olson, 1999). Beneficiaries belonging to the second group include: marketing organizations (marketers and producers), educational institutions and consumer protection, government and politics, as well as consumers (Peter and Olson, 1999 and Sumarwan, 2004). The role of consumer behavior for marketers or producers are able to:- Persuading consumers to buy products that are marketed.- Understand consumers behave, act and think, so marketers or producers are able to market their products well.- Understand why and how consumers make decisions, so marketers orThe role of consumer behavior for the organization of government and politics is the basis of public policy and legislation to protect consumers. In this case, the government is obliged to influence consumer choice through the banning of business products that harm consumers. For example, the withdrawal of milk products containing melamine ever undertaken by the Department of Health in collaboration with the Department of Trade and Industry in 2008. At the macro level, the Food Act has a positive impact on economic development, namely through increased production due to increased consumption as a result of collateral halal products (Sumarwan) 2004.Individual consumer groups and organizations will exchange resources held to meet their needs. So from consumer behavior to help achieve goals in meeting the needs of a wide range of products. Judging from the decision-making, consumer consists of potential consumers (consumer potencial) or prospective customers and customers who have made a purchase (Effective Consumer).Approach to studying consumers into buying goods, there are two approaches:1. Cardinal Approach2 Ordinal Approach.PendekatanKardinalSatisfaction a consumer to consume a thing can be measured in satisfaction of such currency. Each additional unit of goods consumed will increase consumer satisfaction gained a certain amountAdditional satisfaction gained from increasing the number of goods consumed is called the marginal satisfaction (Marginal Utility) Applicable law of diminishing additional satisfaction (The Law of Diminishing Marginal Utility), the magnitude of the marginal satisfaction will always decrease with increasing amount of goods consumed continuously.Ø Consumer Balance• Balance is achieved when consumers get consumers maximum satisfaction from consuming a product:Terms Balance:1. MU / Px = muy / Py = MUN / Pn2. Qx Px + Py + ...... + QY Pn Qn = MMU = marginal utilityP = priceM = consumer incomeØ Ordinal ApproachWeaknesses of the approach lies in the assumption that the cardinal used that customer satisfaction from consuming goods can be measured by the satisfaction. Padakenyataannya such measurements difficult.Ordinal approach to measure customer satisfaction with the ordinal number (relative).Level of customer satisfaction by using the indifference curve (the curve that shows the quantity of goods consumed combinations that produce the same level of satisfaction).Ø Basic Concept of Consumer BehaviorConsumer behavior is the process through which the person / organization in finding, purchasing, using, evaluating, and disposing of a product or service after consumption to meet their needs. Consumer behavior will be demonstrated in several stages, the stage prior to purchase, purchase, and after the purchase. At this stage of the consumer before purchase to search information related to products and services. At this stage of the purchase, consumers will buy the product, and at the stage of purchase, consumers make consumption (use of the product), the evaluation of product performance, and ultimately dispose of the product after use.Consumers may be an individual or an organization, they have a different role in the behavior of consumption, they may act as initiator, influencer, buyer, payer or user.In an effort to better understand their customers so as to meet the needs and desires of consumers, companies can classify customers into groups that have certain similarities, namely grouping grouping by geography, demographic, psychographic, and behavioral.Ø Consumer Behavior and StrategyConsumer behavior related to marketing strategies, where the marketing should be able to draw up criteria for the establishment of consumer segments, and then do the grouping and develop the profile of the consumer. Then, marketers choose one to be the target market segments. And after that, marketers formulate and implement a comprehensive marketing mix strategy for the segment.The study of consumer behavior can not be separated on the issue of marketing research. Marketing research is one tool in the Management Information Systems (MIS), which is the collection of information about the attitudes, motivations, desires, and other things about the consumer. This information is used as the basis for the formation of the characteristics of the consumer segment so that consumers can be grouped and identified, and can be distinguished from other segments.REVIEW :
The theory of consumer behavior that developed before the period of the 1960s was based, in economic theory, benefit the consumer behavior, consumer behavior roles vary significantly depending on the beneficiaries or users (stakeholders). Individual consumer groups and organizations will exchange resources held to meet their needs. So from consumer behavior to help achieve goals in meeting the needs of a wide range of products.


 http://fadlihizviansyah-fadli.blogspot.com/2011/11/jurnal-internasional-perilaku-konsumen.html